Atap baja ringan sedang banyak diminati karena memiliki berbagai keunggulan. Jika Anda ingin mengetahui informasi mengenai kelebihan dan kekurangan bahan ini, maka Anda berada di artikel Depo Baja Steel yang tepat. Berikut penjelasan mengenai kelebihan atap dengan baja ringan beserta kekurangannya.
Memilih atap yang tepat untuk suatu bangunan, termasuk rumah, bukanlah hal yang sederhana. Anda perlu berpikir dan mempertimbangkan banyak hal untuk membuat atap impian menjadi kenyataan. Anda perlu mempertimbangkan dan menyelaraskan keinginan dan fakta yang ada di lapangan.
Daftar isi:
Ada banyak jenis atap yang dapat Anda pilih untuk digunakan di rumah atau proyek Anda yang lain. Salah satu jenis rangka atap yang disukai banyak pihak, termasuk kontraktor, adalah atap yang terbuat dari baja ringan. Hal ini dikarenakan kelebihan atap baja ringan cukup banyak dan dapat menguntungkan pengguna dan pemasangnya.
Sebelum memilih atap baja ringan yang sesuai sekaligus menghitung perkiraan biaya yang dibutuhkan untuk proses konstruksi atap baja ringan, Anda perlu memahami kelebihan dan kekurangan atap baja ringan terlebih dahulu. Anda perlu memahami keuntungan dan konsekuensi memilih baja ringan pilihan Anda dengan baik.
Anda perlu memperhatikan kelebihan dan kekurangan yang ada sebagai bentuk antisipasi risiko yang mungkin terjadi di masa mendatang. Dengan memahami kelebihan dan kekurangan penggunaan material baja ringan untuk atap Anda dapat lebih baik mencegah hal yang tidak diinginkan sekaligus menjalankan proses konstruksi dengan maksimal.
Kelebihan Menggunakan Baja Ringan untuk Atap Rumah
Baja ringan banyak dipilih oleh berbagai pihak karena keunggulannya yang menguntungkan pihak-pihak yang berkaitan langsung dengan material tersebut. Berikut ini adalah beberapa kelebihan atap dengan baja ringan yang perlu Anda pahami sehingga dapat menjadi bahan pertimbangan Anda dalam memilih material rangka atap yang sesuai untuk rumah Anda.
A. Ringan dan Kuat
Kelebihan pertama yang dimiliki oleh baja ringan untuk digunakan sebagai atap rumah adalah sifatnya yang ringan, tapi kuat atau kokoh. Baja ringan memiliki karakteristik yang unik, yaitu ringan tetapi juga sangat kuat. Hal ini membuat baja ringan memiliki ketahanan yang luar biasa terhadap berbagai kondisi cuaca ekstrem.
Meskipun kuat dan kokoh, Anda tetap perlu mempertimbangkan aspek lainnya. Umur atau ketahanan baja ringan dapat beragam dari daerah satu ke daerah lainnya. Ada daerah yang bisa membuat baja ringan di atap bertahan lama, tapi ada juga daerah yang membuat baja ringan di atap lebih mudah mengalami korosi.
B. Ramah Lingkungan
Saat ini, isu lingkungan perlu diperhatikan dengan baik. Sebagai masyarakat yang tinggal di lingkungan sekitar, Anda juga disarankan untuk peduli terhadap lingkungan. Kesadaran Anda terhadap pentingnya menjaga lingkungan mampu membawa dampak positif bagi sekitar, khususnya lingkungan dan Anda sendiri.
Salah satu bentuk kesadaran atau kepedulian terhadap lingkungan sekitar adalah dengan menggunakan barang yang ramah lingkungan. Dalam hal ini, ketika Anda akan memilih atap rumah, Anda perlu memilih bahan yang ramah lingkungan. Baja ringan disebut sebagai bahan atau material yang ramah lingkungan karena dapat didaur ulang sehingga mengurangi limbah.
C. Mudah Dipasang
Kelebihan lain yang dimiliki oleh baja ringan adalah beratnya yang ringan. Sesuai dengan namanya, baja ringan akan membuat siapapun yang mengangkatnya terasa lebih ringan. Berat baja ringan ini membuatnya mudah untuk dipasang.
D. Tahan Karat/Korosi
Keunggulan lain yang dimiliki baja ringan adalah tahan korosi atau tahan karat. Hal ini dikarenakan baja ringan berkualitas, seperti yang ditawarkan Depo Baja Steel, memiliki perlindungan berupa lapisan aluminium dan seng. Hal ini membuat bahan baja ringan cocok untuk digunakan di atap karena dapat tahan terhadap karat.
Bahan atap yang tidak mudah berkarat tentu saja akan menguntungkan Anda. Selain membuat bahan atau material bertahan lama, bahan yang tahan karat dapat membuat atap rumah minim kebocoran sehingga tidak merugikan Anda dan penghuni rumah lainnya.
E. Fleksibilitas Desain
Poin ini penting untuk dipertimbangkan karena atap merupakan bagian yang tampak dari luar rumah. Anda dapat memilih baja ringan sebagai bahan atap karena fleksibilitas desainnya tinggi. Baja ringan dapat dibentuk sesuai dengan berbagai model atap, memungkinkan variasi desain yang lebih luas.
Kekurangan Menggunakan Baja Ringan untuk Atap Rumah
A. Harga yang Cukup Mahal
Baja adalah material unggulan yang memiliki banyak kelebihan dan sering digunakan, termasuk untuk atap rumah. Baja termasuk material bangunan yang cukup mahal sehingga Anda perlu mempersiapkan anggaran dengan maksimal jika ingin menggunakan bahan ini untuk atap rumah Anda.
B. Mudah Terbawa Angin
Meskipun baja ringan terkenal dengan bahan yang kuat, baja ringan cukup mudah terbawa angin kencang. Jadi, Anda perlu memaksimalkan pemasangan awalnya.
C. Suara Bising
Beberapa orang mungkin terganggu dengan suara hujan yang jatuh di atap. Baja ringan adalah material bangunan yang menghasilkan suara lebih nyaring jika dibandingkan atap tradisional. Hal ini dapat menjadi pertimbangan Anda dalam memilih material atap rumah.
D. Penghantar Listrik
Salah satu hal yang perlu Anda pahami adalah baja ringan merupakan konduktor listrik yang baik, sehingga ada risiko korsleting jika tidak diinstal dengan benar.Oleh karena itu, Anda perlu memilih baja ringan berkualitas dan pemasang profesional sejak awal.
E. Perlu Perhitungan Struktural yang Teliti
Kekurangan atap baja ringan yang selanjutnya adalah pemasangan rangka atap baja ringan memerlukan perhitungan yang akurat untuk memastikan keamanan dan kekuatan struktur.
Perbandingan Antara Atap Kayu dengan Atap Baja Ringan
Jika Anda masih mempertimbangkan mau memilih atap baja ringan atau atap kayu, berikut adalah perbandingan atap baja ringan VS kayu sebagai gambaran.
● Harga rangka atap kayu lebih mahal dibanding dengan rangka atap baja ringan.
● Kualias baja ringan lebih baik dibanding dengan kayu apabila dilihat dari umur pakai.
● Dari segi perawatannya, jika keduanya sama-sama menggunakan genteng metal, rangka atap baja ringan nyaris tidak perlu perawatan, sedangkan kayu sering lebih cepat keropos.
● Pada aspek kesehatan, rangka atap kayu tidak berdampak kesehatan, sedangkan rangka atap baja ringan, dapat dilihat dari bahan dasarnya dan standar kandungannya berdasarkan SNI.
Kesimpulan
Atap baja ringan memiliki kelebihan, seperti ringan dan kuat, ramah lingkungan, mudah dipasang, tahan karat/korosi, dan fleksibilitas desainnya tinggi. Namun, Anda juga harus memahami bahwa atap baja ringan juga cukup mahal, mudah terbawa angin, menghasilkan suara yang lebih bising, penghantar listrik, dan perlu penghitungan struktural yang baik.